Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Monday, July 20, 2009

Bangkrut, California Tutup Kantor Pemerintah

LOS ANGELES - Krisis finansial akut yang melanda California benar-benar telah membuat bangkrut negara bagian yang dipimpin Gubernur Arnold Schwarzenegger tersebut. Sampai-sampai, sejumlah instansi pemerintah ditutup demi menghemat pengeluaran. Kebijakan itu mulai berlaku Jumat pagi waktu setempat (17/7)."Kami akan tutup Jumat ini (17/7), sesuai dengan instruksi gubernur," ujar seorang pejabat Hollywood Department of Motor Vehicles (DMV), lembaga penerbit SIM di California. Dalam instruksi itu, mantan bintang laga Hollywood tersebut mengimbau lembaga-lembaga pemerintah untuk menambah libur tiga hari tiap bulan. Dengan demikian, pemerintah negara bagian tidak perlu menggaji para pegawai negeri di hari libur tersebut. Selain DMV, sejumlah institusi juga menetapkan hari libur tambahan pertama mereka Jumat lalu. Selanjutnya, mereka akan menutup kantor lagi pada dua kali Jumat mendatang untuk menggenapi instruksi libur tiga hari gubernur. Pemilihan hari libur itu diserahkan kepada setiap instansi. Diharapkan, kebijakan tersebut bisa menghemat pengeluaran lebih dari USD 1 miliar (sekitar Rp 10,18 triliun). Rabu lalu (15/7), Pengadilan Tinggi Los Angeles County tidak beroperasi. Padahal, tiap hari tidak kurang dari 100.000 orang mengurusi kasus hukum masing-masing di lembaga pengadilan terbesar di California yang memiliki 600 ruang pengadilan itu. "Kami terpaksa menjalankan instruksi tersebut untuk mengantisipasi kekurangan dana sebesar USD 138 juta (sekitar Rp 1,4 triliun) pada tahun anggaran ini," ujar Hakim Ketua Charles McCoy Jumat lalu. (hep/ttg)


No comments:

Post a Comment